Friday, November 30, 2018

Bandara Changi 'Disulap' Jadi Dunia Sihir Harry Potter

Jakarta, CNN Indonesia -- Bandara Internasional Changi Singapura digadang-gadang sebagai bandara terbaik di dunia.

Bagi penumpang yang sedang menunggu waktu penerbangan, Bandara Changi menawarkan banyak hiburan mulai dari butik-butik desainer, restoran sampai bioskop.

Dan Natal tahun ini, Bandara Changi  'disulap' menjadi dunia sihir ala Harry Potter sampai pertengahan Februari 2019.

Mengutip Lonely Planet pada Jumat (30/11), replikasi Desa Hogsmeade didirikan di tengah aula check-in, di mana pengunjung dapat berfoto ria dengan latar Hogwarts Express.

Juga tak melupakan replika toko-toko legendaris seperti Honeydukes, Zonko's Joke Shop dan Tea Shop.


Beralih ke terminal keberangkatan, area bandara ini diubah layaknya Diagon Alley dengan ragam kegiatan dan hiburan untuk segala usia.

Di sini pengunjung bisa mencoba jubah sihir dan mempelajari gerakan dasar dengan tongkat sihir.

Kalau ingin menantang fisik, kegiatan olahraga Quidditch juga bisa dicoba. Pengunjung dapat menaiki sapu terbang sambil meleparkan bola Quaffle ke dalam lingkaran untuk mendapatkan poin terbanyak.

Sedangkan di terminal satu dan dua, pengunjung juga bisa berswafoto dengan latar mobil terbang Ron di Whopping Willow.

Selain itu, jika pengunjung menghabiskan lebih dari US$60 (sekitar Rp858 ribu) di toko-toko dalam bandara, pengunjung akan diberi kesempatan mendapatkan hadiah eksklusif dari keempat karakter Harry Potter, yakni Harry, Ron, Hermoine dan Hedwig.

Karena memikat banyak pengunjung, disarankan untuk datang lebih awal agar puas menikmati setiap hiburan yang ditawarkan. (fey/dea)

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2BIaDll
December 01, 2018 at 03:21AM from CNN Indonesia https://ift.tt/2BIaDll
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment