Dalam situs, diakses Rabu (19/12), ada dua model yang terpampang, yaitu MPV Confero yang sudah dikenal dan satu nama baru yakni Almaz dengan hanya satu nama tipe ALMAZ1.5LTLUXCVT4X2A.
Bila nama tipe itu diurai, Almaz kemungkinan menggunakan mesin 1.500 cc, sistem gerak 4X2, dan transmisi CVT. Jika informasi ini valid, maka Almaz adalah model pertama Wuling di Indonesia yang menggunakan transmisi murni otomatis. Transmisi itu berbeda dari Cortez yang menggunakan Automated Manual Transmission (AMT).SGMW Motors Indonesia (Wuling Indonesia) sudah pernah menyatakan bakal meluncurkan model baru, SUV, pada tahun depan. Versi konsep setir kiri SUV itu yang disebut "Wuling SUV" atau dikenal Baojun 530 di China telah dipajang di Gaikindo Indonesia International Auto Show pada Agustus lalu.
Pada November lalu, Wakil Presiden Penjualan, Servis dan Pemasaran Wuling Indonesia Cincy Cai mengakui SUV baru yang bakal diluncurkan sedang menjalani masa pengetesan di jalan umum.
Dia memastikan SUV itu bakal diproduksi lokal seperti tiga model Wuling lainnya, yakni Confero, Cortez, dan Formo.
Pihak Wuling Indonesia enggan mengonfirmasi terkait nama Almaz.
"Untuk model baru apapun itu kita tidak bisa komentar dulu, nanti kalau sudah waktunya kita komentar. Tahun depan semester satu, SUV," ujar Dian Ashmahani, Brand Manager Wuling Motors Indonesia kepada CNNIndonesia.com, Rabu (19/12). (fea/mik)
https://ift.tt/2R1JbHH
December 19, 2018 at 10:14PM from CNN Indonesia https://ift.tt/2R1JbHH
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment