Saturday, December 29, 2018

Nuansa Hangat 'Candle Light' ala NCT Dream

Jakarta, CNN Indonesia -- Jelang pergantian tahun, boyband NCT Dream melempar video musik terbaru bertitel 'Candle Light'.

Lagu tersebut dirilis oleh SM Station. 'Candle Light' memiliki tempo sedang, dengan dentingan gitar akustik dan menonjolkan harmonisasi vokal ketujuh member NCT Dream.

Memakai dominan warna cokelat, video musik 'Candle Light' memberi kesan hangat yang tepat untuk menikmati libur akhir tahun ini. Klip itu pun mendapat sambutan sama hangatnya dengan penghitungan klik yang meningkat cepat di YouTube.


Sebelumnya, SM Entertainment sempat mengunggah beragam video dan foto yang menampilkan masing-masing personel menyapa penggemar dan menyanyikan beberapa bait lagu, juga gambaran tangan yang menggemaskan, semua dengan tema liburan.

[Gambas:Instagram]

[Gambas:Instagram]

Dalam video, personel NCT Dream berperan menjadi kru film. Mengenakan kostum serba tumpuk bergaya lama dengan bahan flannel, motif kotak-kotak dan topi baret, para member digambarkan harus mengulang proses pengambilan gambar meski hanya untuk adegan sederhana seperti menangkap bola, sementara rekan-rekannya yang lain sibuk mengintip lewat kamera, mengatur properti dan merekam suara.

[Gambas:Youtube]


NCT Dream pertama kali hadir lewat single 'Chewing Gum' dengan tujuh member, yaitu Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle dan Jisung. Namun karena peraturan agensi, Mark dianggap 'lulus' dari grup per tanggal 31 Desember mendatang. Pasalnya, batas usia menjadi member NCT Dream hanya sampai usia 20 tahun.

Di awal Desember ini, NCT Dream diumumkan menjadi satu-satunya artis K-Pop yang masuk daftar 25 Most Influential Teens of 2018 menurut TIME. Daftar ini juga memuat sejumlah nama penemu muda, atlet, dan aktivis politik.

Melansir Sompii, mereka yang berhak masuk daftar tersebut dinilai berdasarkan penghargaan yang didapat, pengaruh yang diberikan melalui media sosial, serta pengaruh pemberitaan di media massa.

Di awal tahun 2018, NCT Dream juga menjadi satu-satunya bintang K-Pop muda yang masuk daftar 21 Under 21 2018: Music's Next Generation versi Billboard. (rea)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2Srb9Kn
December 30, 2018 at 03:24PM from CNN Indonesia http://bit.ly/2Srb9Kn
via IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment