Saturday, November 24, 2018

Jokowi Minta Bandara Lampung Bertaraf Internasional

Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Joko Widodo menginstruksikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menetapkan Bandara Radin Inten II di Bandar Lampung menjadi Bandara internasional. Instruksi diberikan setelah melihat langsung kondisi Bandara di sana.

"Tadi pagi saya memerintahkan Menteri Perhubungan setelah saya melihat fasilitas baik, terminalnya sudah sangat memadai, runway dan apron sudah sangat siap sehingga segera ditetapkan sebagai Bandara internasional," kata Jokowi di Bandara Raden Inten II, Lampung, Sabtu (24/11).

Jokowi berada di Lampung sedari kemarin pagi. Ia hadir guna kunjungan kerja seperti meninjau pembangunan tol Bakauheni-Bandar Lampung-Terbanggi Besar dan membagikan sertifikat tanah.


Ia kembali melihat Bandara Radin Inten II sebelum terbang ke Palembang malam ini. Jokowi menginstruksikan anak buahnya itu membuka penerbangan langsung dari Lampung menuju Singapura dan Malaysia.

"Ini dalam rangka meningkatkan turisme investasi. Kami harapkan dengan pembukaan Radin Inten II internasional pertumbuhan ekonomi dan pariwisata meningkat di Lampung," tutur mantan Wali Kota Solo ini.

Terpisah, Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo menyatakan usulan itu disampaikan kepada Presiden karena Lampung memiliki 60 persen potensi wisata yang bisa diraih dan dimaksimalkan melalui penetapan status Bandara internasional.


"Kami sudah habiskan uang rakyat Rp400 miliar. Harapan masyarakat agar bandara internasional. Supaya investasi bisa masuk. Kemudian pariwisata," kata Ridho.

Ia menyatakan telah disambangi manajemen Bandara Changi, Singapura guna membahas lanjut hal ini dan meminta langsung pembukaan jalur Lampung-Singapura.

"Saya memohon kepada Bapak Presiden karena Singapura pusat hubungan kawasan. Terutama pebisnis atau wisatawan. Bukan orang Singapura kami harapkan ke sini. Daripada ke Jakarta dulu baru Lampung kan capek," ucapnya. (chri/osc)

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2FFTGMm
November 25, 2018 at 07:49AM from CNN Indonesia https://ift.tt/2FFTGMm
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment