Menurutnya, basis massa Demokrat di akar rumput (grass roots) tak akan signifikan dan solid dalam mendukung Prabowo-Sandiaga Uno di kampanye Pilpres.
"Saya kira enggak akan signifikan dukungan itu di ranah grassroots-nya," kata Lukman saat dihubungi CNNIndonesia.com, Jumat (21/12).
Politikus PKB itu menyatakan hal itu bukan tanpa alasan. Ia melihat hasil survei beberapa lembaga survei yang menyatakan basis massa Demokrat di tingkat daerah banyak tak kompak terhadap keputusan politik di pusat.
Salah satunya hasil survei Indikator pada 1-6 September lalu yang menyatakan Demokrat merupakan partai yang paling tidak solid dalam mendukung pasangan Prabowo - Sandiaga Uno. Sebanyak 53 persen basis pemilih Demokrat disebutkan mendukung pasangan Joko Widodo - Ma'ruf Amin.
"Baik di pengurus pusat maupun di daerah banyak yang bias dengan keputusan DPP-nya. Terutama yang kepala daerah," kata Lukman.
![]() |
Lebih lanjut, ia turut menyatakan banyak kepala daerah yang diusung Demokrat justru membelot mendukung Jokowi-Ma'ruf di Pilpres.
Beberapa yang mendukung Jokowi-Ma'ruf dari Partai Demokrat diantaranya adalah Gubernur Papua Lukas Enembe dan Gubernur Jawa Timur Soekarwo. Lukas Enembe adalah Ketua DPD Demokrat Papua dan Soekarwo menjabat Ketua DPD Demokrat Jawa Timur.
Selain itu, mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Muhammad Zainul Majdi yang menyatakan dukungan untuk Jokowi memilih keluar dari Demokrat lalu bergabung dengan Golkar.
Hal itu, kata Lukman, merupakan konsekuensi dari keberpihakan Jokowi semasa menjabat sebagai presiden terhadap pembangunan infrastruktur di daerah-daerah.
"Kita melihat kenyataan bahwa pak Jokowi ini sangat berpengaruh membantu terhadap di daerah. Keberpihakan terhadap daerah sangat terlihat. Pembangunan di daerah sangat masif dilakukan," kata dia.
Sebelumnya, usai bertemu dengan Prabowo Subianto dan Badan Pemenangan Nasional (BPN), SBY menyatakan Partai Demokrat akan menyukseskan Ketum Gerindra itu menjadi Presiden RI. Selain itu, ia pun menegaskan mulai Januari nanti Partai Demokrat akan lebih masif mengupayakan pemenangan Prabowo-Sandi.
(rzr/kid)http://bit.ly/2EIAHj0
December 22, 2018 at 04:36AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2EIAHj0
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment