Wednesday, November 28, 2018

Pakai Nama Baru, Coldplay dan Pharrell Williams Berkolaborasi

Jakarta, CNN Indonesia -- Setelah melepas dokumenter A Head Full Of Dream yang mengesankan, Coldplay menghadirkan kejutan di luar dugaan.

Chris Martin dan kawan-kawannya berkolaborasi dengan musisi Pharrell Williams, namun tidak memakai nama Coldplay. Untuk lagu bertajuk E-Lo ini, mereka memilih nama Los Unidades.

Penggemar langsung berspekulasi kala Parlophone Records mengunggah gambar misterius di Twitter, karena kemiripan gambar tersebut dengan personel dan gaya khas Coldplay.


Dugaan itu semakin kuat ketika akun Twitter Coldplay sendiri menyukai unggahan tersebut. Di saat bersamaan, akun penggemar ColdplayXtra mengklaim perjanjian legal atas nama Los Unidades yang dimiliki oleh Chris Martin, Jon Buckland, Guy Berryman dan Will Champion.

Lagu E-Lo diketahui menjadi bagian dari Global Citizen EP 1, sebuah mini album yang dipelopori oleh Martin dan akan rilis pada 30 November mendatang.

Disebutkan NME, album tersebut mendukung kampanye Global Citizen yang bertujuan mengakhiri kelaparan dan membuat perubahan untuk persamaan gender, pendidikan, air dan sanitasi.

Fan langsung tanggap bereaksi mengetahui karya baru Chris Martin dan teman-temannya ini.Foto: REUTERS/Mario Anzuoni
Fan langsung tanggap bereaksi mengetahui karya baru Chris Martin dan teman-temannya ini.

Tak ayal, rilisan ini membuat penggemar panik. Sebagian merasa terkejut, lebih banyak yang kebingungan dan mempertanyakan maksud Martin, namun beberapa tak menyetujui proyek ini.

 
Selain E-Lo, tiga lagu lain dalam mini album itu adalah Rise Up dari Stargate feat Nelson Mandela, Timbuktu oleh Cassper Nyovest dan Los Unidades dibantu oleh Stormzy dan Jess Kent, serta Voodoo oleh Stargate dan Los Unidades, feat Tiwa Savage, Wizkid, Danny Ocean serta David Guetta.

[Gambas:Youtube] (rea)

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2SjnKyP
November 28, 2018 at 10:39PM from CNN Indonesia https://ift.tt/2SjnKyP
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment