Sunday, November 18, 2018

Persebaya Menang 5-2 atas Bali United

Jakarta, CNN Indonesia -- Persebaya Surabaya meraih kemenangan tandang ketika bertamu ke markas Bali United dalam lanjutan Liga 1 2018 di StadionIWayanDipta,Gianyar, Minggu (18/11).

Persebaya terlihat tak kesulitan untuk mendobrak pertahanan tuan rumah lewat gol yang dicetak David Aparecido da Silva pada menit ke-8.

Da Silva yang dikawal pemain bertahan Serdadu Tridatu, dengan tenang mengangkat bola ketika berhadapan dengan kiper Bali United Wawan Hendrawan yang berdiri jauh dari gawang. Bola pun melambung dan masuk ke dalam gawang.

Da Silva menggandakan keunggulan pada menit ke-30. Usai mendapat operan dari Osvaldo Haay, pemain asal Brasil itu langsung menggiring bola ke dalam kotak penalti. Dengan tenang, Da Silva menggocek Hendrawan sebelum menendang lemah bola ke dalam gawang.

Tidak butuh waktu lama bagi tim tamu untuk menambah angka. Tiga menit kemudian, Persebaya kembali cetak gol melalui sepakan keras kaki kanan Osvaldo dari luar kotak penalti. Babak pertama berakhir dengan kedudukan sementara 3-0.

Duet Da Silva dan Osvaldo berlanjut di babak kedua. Osvaldo mencetak gol keempat bagi Persebaya pada menit ke-57, usai mendapat umpan pendek dari Da Silva di dalam kotak penalti.

Satu gol yang ditunggu-tunggu dari Bali United akhirnya tercipta pada menit ke-58. Penyerang Sedadu Tridatu Ilija Spasojevic mencetak gol dengan kaki kiri.

Persebaya membalas gol Bali United dengan hattrick dari Da Silva yang setelah memanfaatkan bola liar di depan gawang Serdadu Tridatu pada menit ke-76. Itu adalah gol ke-20 bagi pemain bernomor punggung 17 tersebut musim ini.

Saat injury time, penyerang Bali United Antonius Johannes Melvin Platje mempersempit kedudukan lewat gol yang dihasilkan dari eksekusi bola mati. Gol tersebut sekaligus menutup pertandingan dengan kemenangan untuk tim tamu.

Bali United bergeming di peringkat ketujuh klasemen Liga 1 dengan poin 45, disusul Persebaya yang kini memiliki 44 poin.
Susunan Pemain
Bali United:
Wawan Hendrawan, Andhika Wijaya, Dallen Doke, Mohamadou Ndiaye, Taufik Hidayat; M Taufiq, Fadil Sausu (Syaiful Indra Cahya 60'), Nick van der Velden, Malvin Platje, Ilija Spasojevic, Irfan Bacdhim (I Kadek Agung Widnyana Putra 32').

Persebaya Surabaya:
Miswar Saputra, M Syairudin (Abu Rizal Maulana 87'), Fandry Imbiri, Otavio Dutra, Ruben Sanadi, Rendi Irwan (Onorionde Kughegbe 43'), Misbakhus Solokin, Fandi Eko Utomo (Yohanes Ferinando Pahabol 81'), Osvaldo Haay, David da Silva, Oktafianus Fernando.

(map/ptr)

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2Q5pHBr
November 19, 2018 at 03:00AM from CNN Indonesia https://ift.tt/2Q5pHBr
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment