
Samsung mengungkap bahwa empat kamera Galaxy A9 memiliki kelebihan masing-masing yang saling melengkapi. Salah satunya kamera berkekuatan Ultra Wide 120 derajat dan 2x optical zoom.
Dengan kamera tersebut, handphone ini mampu mengambil gambar sangat dekat dan detil dengan zoom tanpa harus takut kualitasnya menurun.
"Ada teknologi depth lens yang membebaskan kreatifitas pengguna untuk mengambil foto dengan efek Bokeh di mana mereka bisa mengatur kedalaman foto secara langsung pada saat pengambilan gambar ataupun setelahnya," Denny Galant, Head of IT & Mobile Business Product Marketing Samsung Electronic Indonesia, Rabu (21/11).
Selain kamera belakang yang menjadi andalan, ponsel ini juga dibekali kamera depan 24MP dengan bukaan f2.0. Cukup meyakinkan untuk dijual dengan harga di atas Rp 7 juta.
Selain itu, Samsung juga yakin ponsel dengan empat kamera belakang ini akan bisa menjadi tren di kalangan anak muda. Tak hanya karena kemampuan fotografi tetapi karena desainnya.
Ponsel ini dibalut dengan permukaan licin berbahan 3D glass Dan metal frame dengan bentuk ujung yang melengkung. Pemindai jari diletakkan di bagian belakang ponsel demi memudahkan operasional dengan satu tangan.
Layar ponsel juga didesain seperti layaknya ponsel premium Samsung lainnya yaitu infinity display 6,3 inci full HD. Layarnya menggunakan teknologi Super AMOLED untuk memberikan pengalaman menonton lebih dramatis.
Ponsel ini hadir dengan tiga pilihan warna caviar black, lemonade blue dan bubble gum pink. Dia mulai dijual besok dengan harga Rp 7.999.000 melalui acara consumer launch di Kota Kasablanka dan Pakuwon Mall Surabaya. Perusahaan asal Korea Selatan ini juga menyelenggarakan trade in bagi pemilik ponsel Galaxy lain atau ponsel dengan brand lain.
Spesifikasi Galaxy A9 2018
Layar: 6,3 inci full HD Super AMOLED, 1080x2220
Kamera belakang: 24MP main camera, 2x optical zoom 10 MP telephoto, 8MP ultra wide, 5MP depth camera.
Kamera depan: 24MP
Dimensi: 162,5 x 77 x 7,8 mm, 183gram
Prosesor: Snapdragon 660, Octa core (2.2GHz quad + 1.8GHx Quad)
RAM: 6GB
ROM: 128GB
Micro SD: hingga 512GB
Baterai: 3.800 mAh charging tipe C
OS: Android 8.0
Fitur lain: Samsung pay, pemindai jari, pemindai wajah (kst/age)
https://ift.tt/2QaMN9P
November 21, 2018 at 07:35PM from CNN Indonesia https://ift.tt/2QaMN9P
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment