Tuesday, November 20, 2018

Wasit Menangis di Pelukan Van Dijk Bikin Haru Netizen

Jakarta, CNN Indonesia -- Laga UEFA Nations League A antara timnas Jerman menghadapi Belanda diwarnai derai air mata sang wasit, Ovidiu Hategan, dan sempat dipeluk bek Oranje, Virgil van Dijk.

Kejadian unik pada laga yang berakhir imbang 2-2 di Stadion Veltins Arena, Senin (1i/11), itu pun mengundang haru para netizen di media sosial.

Belakangan baru diketahui dari sejumlah netizen penyebab pengadil lapangan itu menangis sejadi-jadinya saat memimpin laga.

Hategan rupanya baru saja berduka karena sang ibu meninggal dunia. Tragisnya, ia mendapat kabar duka tersebut pada saat istirahat usai babak pertama laga itu.
Bek timnas Belanda, Virgil van Dijk, berusaha menghibur sang wasit, Ovidiu Hategan, yang menangis karena sang ibu meninggal. (Bek timnas Belanda, Virgil van Dijk, berusaha menghibur sang wasit, Ovidiu Hategan, yang menangis karena sang ibu meninggal. (REUTERS/Leon Kuegeler)
Van Dijk yang mengetahui kesedihan mendalam dari Hategan, berusaha menunjukkan rasa simpatinya. Pemain belakang Liverpool itu mendekati kemudian memeluk sang wasit yang masih berlinang air mata usai laga berakhir. Dalam gambar maupun rekaman video yang diunggah netizen di media sosial, Hategan tampak terlihat masih menangis saat dipeluk Van Dijk. Ia lantas terlihat mengapresiasi aksi pemain 27 tahun tersebut.

"Berdasarkan laporan dari Rumania, Ovidiu Hategan mendapat berita tragis di paruh pertandingan," demikian tulis salah satu akun Twitter.

Banyak netizen yang juga menyampaikan rasa simpati mereka kepada sang wasit, termasuk pula memuji sikap simpatik Van Dijk.

"Saya rasa kekuatan yang sudah ditunjukkan wasit Ovidiu Hategan tadi malam sungguh luar biasa. Ia memimpin laga antara Jerman vs Belanda dan mengetahui sang ibu meninggal dunia di babak pertama. Sangat mudah melupakan bahwa wasit juga manusia dan dia layak mendapat apresiasi besar masih tetap melanjutkan tugasnya," tulis salah satu akun Twitter @TheManUtdWay.

Meski Belanda lolos ke fase final UEFA Nations League, Van Dijk tetap memberikan simpati kepada Hategan yang menangis karena sang ibu meninggal. Sikap itulah yang membuat netizen memuji pemain The Reds tersebut.
"Wasit baru saja ditinggal ibunya. Dia sangat berduka dengan berlinang air mata. Saya mengatakannya agar tetap tabah dan dia memimpin pertandingan sangat bagus," demikian pengakuan Van Dijk kepada Sky Sports.

(bac)

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2qVc89g
November 21, 2018 at 01:49PM from CNN Indonesia https://ift.tt/2qVc89g
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment