Tuesday, January 8, 2019

Gerindra Pastikan Hadir di Uji Kelayakan Cawagub DKI dari PKS

Jakarta, CNN Indonesia -- Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta M Taufik memastikan telah menerima surat undangan untuk silaturahmi sekaligus membahas uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test calon wakil gubernur DKI Jakarta yang akan dipasangkan dengan Anies Baswedan dari DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Taufik pun memastikan dirinya akan hadir dalam pertemuan yang akan digelar Rabu (9/1) pekan ini.

"Iya hadir," kata Taufik saat dikonfirmasi melalui telepon, Selasa (8/1).


Untuk pertemuan besok pun Taufik memastikan akan fokus membahas langkah-langkah fit and proper test. Misalnya kata dia terkait perumusan kriteria serta jadwal pelaksanaan.

"Pertama membahas soal tim fit and proper. Itu aja dulu. Langkahnya itu aja dulu dibahas kemudian nanti kita minta fit and proper segera merumuskan kriteria kemudian jadwalnya, gitu loh," kata dia.

Terkait target selesai dan telah ada nama di Januari ini yang disebut-sebut berasal dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Taufik membantah.


Kata dia, target itu memang ada hanya saja berasal dari DPD Gerindra, bukan dari Prabowo.

"Engga. (Target) itu dari kita. Gak ada perintah. Sesuai dengan target kerja mereka saja, patokan saya kalau kerja maksimal Januari bisa selesai," kata dia.

"Pak Prabowo kan mengarahkan dulu diserahkan pada DPD DKI. Secara politik kan kita serahkan pada PKS , cepat atau lambat kan tergantung PKS itu," katanya.

(tst/DAL)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2SIKrwN
January 09, 2019 at 10:38AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2SIKrwN
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment